How To Change Icloud Account On Iphone 4s
Unduh PDF
Unduh PDF
Artikel wikiHow ini akan menunjukkan kepada Anda cara mengalihkan akun iCloud yang terhubung dengan perangkat Apple ke akun yang berbeda.
-
1
Buka pengaturan perangkat (Settings). Menu pengaturan ditandai dengan ikon roda gigi berwarna abu-abu (⚙️) yang biasanya ditampilkan di home screen.
- Jika Anda ingin mengubah akun iCloud pada iPhone dan iPad bekas, klik tautan ini ↓.
-
2
Sentuh ID Apple Anda. ID Apple tersebut ditampilkan di bagian atas layar dan memuat nama dan foto (jika Anda sudah mengunggahnya).
- Jika Anda menjalankan versi iOS yang lebih lama, sentuh pilihan iCloud.
-
3
Geser layar dan pilih Sign Out. Pilihan tersebut merupakan pilihan terakhir pada menu "iCloud".
-
4
Masukkan kata sandi akun. Tikkan kata sandi yang sesuai dengan ID Apple Anda ke kotak dialog.
-
5
Pilih Turn Off. Pilihan tersebut berada di bagian bawah kotak dialog. Setelah itu, fitur "Find My iPhone" pada perangkat yang terhubung dengan akun iCloud tersebut akan dinonaktifkan.
-
6
Pilih data yang ingin tetap disimpan pada perangkat. Untuk memilih salinan data iCloud lama pada perangkat (mis, kontak), geser tombol yang ada di samping aplikasi yang sesuai ke posisi aktif (ditandai dengan perubahan ke warna hijau).
- Untuk menghapus semua data iCloud dari perangkat, pastikan semua tombol berada pada posisi nonaktif (ditandai dengan warna putih).
-
7
Pilih Sign Out. Pilihan tersebut berada di pojok kanan atas layar.
-
8
Pilih Sign Out. Dengan memilih Sign Out, Anda mengonfirmasi pilihan untuk keluar dari akun iCloud yang saat ini terhubung dengan perangkat.
-
9
Buka pengaturan perangkat (Settings). Menu pengaturan ditandai dengan ikon roda gigi berwarna abu-abu (⚙️) yang biasanya ditampilkan di home screen.
-
10
Pilih Sign in to your (nama perangkat Anda). Pilihan tersebut berada di bagian atas menu. [1]
- Jika Anda ingin membuat ID Apple yang baru, pilih "Don't have an Apple ID or forgot it?" (ditampilkan di bawah kolom kata sandi pada layar), dan ikuti perintah selanjutnya pada layar untuk membuat ID Apple dan akun iCloud secara gratis.
- Jika Anda menjalankan versi iOS yang lebih lama, pilih iCloud.
-
11
Masukkan ID Apple dan kata sandi.
-
12
Pilih Sign In. Pilihan tersebut berada di pojok kanan atas layar.
- Layar akan meredup dan menampilkan pesan "Signing into iCloud", sementara ID mengakses data selama proses log masuk berlangsung.
-
13
Masukkan kode sandi perangkat. Kode kunci ini merupakan kode yang Anda tetapkan ketika membuat pengaturan perangkat.
-
14
Salin data dari perangkat. Jika Anda menyalin informasi kalender, pengingat, kontak, catatan, dan data lain pada perangkat ke akun iCloud, pilih "Merge"; jika tidak, pilih "Don't Merge".
-
15
Pilih iCloud. Pilihan ini berada di bagian kedua menu.
-
16
Tentukan jenis data yang ingin disimpan di iCloud. Pada bagian "APPS USING ICLOUD", geser alihan pada setiap jenis data ke posisi aktif (warna hijau) atau nonaktif (putih).
- Data yang terpilih akan tersedia di iCloud dan perangkat lain yang terhubung dengan akun iCloud yang sama.
- Geser layar untuk melihat daftar lengkap aplikasi yang bisa mengakses iCloud.
Iklan
-
1
Klik menu Apple. Menu ini ditandai dengan ikon berbentuk apel berwarna hitam yang ada di pojok kiri atas layar.
-
2
Klik System Preferences. Pilihan tersebut berada pada bagian kedua menu drop-down.
-
3
Klik iCloud. Pilihan tersebut berada di sisi kiri jendela "System Preferences".
-
4
Klik Sign Out. Pilihan tersebut berada di pojok kiri bawah jendela menu iCloud.
- Semua data iCloud, termasuk entri kalender dan foto iCloud, akan dihapus dari komputer.
- Jika Anda mendapatkan pesan galat ketika mencoba keluar dari akun, galat tersebut mungkin disebabkan oleh konflik dengan iPhone atau perangkat iOS lain yang terhubung dengan akun tersebut. Bukalah menu pengaturan pada perangkat, pilih ID Apple Anda, lalu pilih "iCloud". Setelah itu, pilih "Keychain" dan geser tombol "iCloud Keychain" ke posisi aktif (hijau). [2]
-
5
Klik menu Apple. Menu ini ditandai dengan ikon berbentuk apel berwarna hitam yang ada di pojok kiri atas layar.
-
6
Klik System Preferences. Pilihan tersebut berada pada bagian kedua menu drop-down.
-
7
Klik iCloud. Pilihan tersebut berada di sisi kiri jendela "System Preferences".
-
8
Pilih Sign In. Pilihan tersebut berada di bagian atas kotak dialog. [3]
- Jika Anda ingin membuat ID Apple baru, klik tautan "Create Apple ID..." yang ada di bawah kolom ID Apple pada layar. Setelah itu, ikuti petunjuk berikutnya yang ditampilkan di layar untuk membuat ID Apple dan akun iCloud secara gratis.
-
9
Masukkan ID Apple dan kata sandinya. Anda perlu memasukkan alamat surel dan kata sandi yang nantinya akan dihubungkan dengan ID Apple pada kolom yang sesuai di sisi kanan kotak dialog.
-
10
Klik Sign In. Pilihan tersebut berada di pojok kanan bawah kotak dialog.
-
11
Izinkan preferensi iCloud membuat perubahan pada perangkat. Untuk memberi izin, masukkan nama administrator komputer dan kata sandinya.
- Jika diminta, masukkan kode kunci perangkat lain. Permintaan ini muncul jika Anda telah mengaktifkan metode verifikasi dua langkah (two-step verification).
-
12
Tentukan preferensi sinkronisasi. Tanda pilihan di bagian atas kotak dialog jika Anda ingin menyalin entri kalender, pengingat, kontak, catatan, dan data lain pada perangkat ke akun iCloud. Tandai pilihan di bagian bawah kotak dialog agar komputer Anda bisa ditemukan jika sewaktu-waktu komputer Anda hilang atau dicuri.
-
13
Klik Next. Pilihan tersebut berada di pojok kanan bawah kotak dialog.
- Klik "Allow" untuk mengaktifkan layanan lokasi Mac agar dapat digunakan oleh fitur "Find My Mac".
-
14
Tandai kotak yang ada di samping label "iCloud Drive". Anda perlu menandainya jika Anda ingin menyimpan berkas dan dokumen di iCloud.
- Pilih aplikasi yang diizinkan untuk mengakses iCloud Drive dengan mengeklik tombol "Options" yang ada di samping label "iCloud Drive" pada kotak dialog yang ditampilkan.
-
15
Pilih jenis data yang ingin disinkronkan dengan iCloud. Tandai kotak yang ditampilkan di bawah "iCloud Drive". Sebagai contoh, tandai kotak "Photos" jika Anda ingin menyalin dan mengakses foto pada iCloud. Sekarang, data-data yang sudah terpilih bisa diakses melalui iCloud dan perangkat lain yang terhubung dengan akun iCloud tersebut.
- Anda perlu menggeser layar untuk melihat semua pilihan.
Iklan
-
1
Hubungi pemilik perangkat sebelumnya. Jika Anda membeli iPhone bekas dari seseorang dan akun iCloud-nya masih terhubung dengan perangkat, Anda perlu menghubunginya untuk menghapus iPhone tersebut dari akunnya. Tidak ada cara lain untuk menghapus akun tersebut dari perangkat. Bahkan setelah Anda mengembalikan pengaturan bawaan, Anda tetap akan diminta untuk memasukkan informasi log masuk akun tersebut.
-
2
Mintalah pemilik sebelumnya untuk masuk ke situs web iCloud. Pemilik sebelumnya bisa menghapus iPhone yang Anda beli dengan mudah dari akunnya melalui situs web iCloud. Mintalah ia untuk mengunjungi icloud.com dengan akun yang terhubung ke perangkat Anda .
-
3
Arahkan ia untuk mengeklik tombol "Settings" pada situs web iCloud. Setelah itu, halaman pengaturan iCloud akunnya akan ditampilkan.
-
4
Mintalah ia mengeklik iPhone lamanya dari daftar perangkat yang ditampilkan. Setelah itu, jendela baru dengan detail iPhone lamanya akan ditampilkan.
-
5
Mintalah ia untuk mengeklik tombol "X" yang ada di samping nama iPhone lamanya. Setelah itu, iPhone tersebut akan terhapus dari akunnya sehingga Anda bisa masuk menggunakan akun iCloud Anda sendiri.
Iklan
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 187.208 kali.
Apakah artikel ini membantu Anda?
How To Change Icloud Account On Iphone 4s
Source: https://id.wikihow.com/Mengubah-Akun-iCloud
Posted by: komarpopop1951.blogspot.com
0 Response to "How To Change Icloud Account On Iphone 4s"
Post a Comment